MAHASISWA FARMASI MENJUARAI Pharmaceutical Competition Universitas Muhammadiyah Yogyakarta 2024 (PHARMACITO UMY 2024)

  • 02 Mei 2024
  • 10:14 WITA
  • Administrator
  • Berita

Penulis : Musabbiha

Editor : Musabbiha

Admin : Musabbiha


Educational Video Competition merupakan salah satu bidang lomba dari pahrmacito 2024 yang diselenggarakan olah Himpunan Mahasiswa Farmasi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (HIMFA UMY). Educational Video Competition adalah lomba yang berisi ide/gagasan kreatif yang disalurkan melalui karya konten video yang dikembangkan menurut permasalahan beserta pemecahannya dalam upaya promosi kesehatan mengenai penyakit pada system renal agar masyarakat lebih luas mengenal penyakit pada ginjal, dan diharapkan masyarakat bias melakukan upaya pencegahan awal terhadap penyakit tersebut. Educational Video Competition terdiri dari 1 tahap penyeleksian karya yang dikirimkan merupakan hasil karya sendiri/orisinil dan belum pernah dipublikasikan. Video yang dibuat diunggah melalui Google drive kedian Link Google Drive dikirim melalui Google Form yang telah disediakan oleh panitia pelaksana. Pelaksanaan kegiatan Pharmacito 2024 dilaksanakan pada 30 April 2024 yang bertujuan untuk memberikan wadah bagi seluruh mahasiswa/I aktif S1 Kesehatan (Farmasi, Pendidikan Dokter, keperawatan dan kesehatan masyarakat ilmu gizi) di seluruh Indonesia sebagai sarana untuk menyalurkan kemampuan berfikir melalui karya konten video edukasi dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat seta memunculkan generasi muda yang aktif, kreatif, inovatif dan solutif. Pada ajang lomba ini Mahasiswa Farmasi UIN Alauddin Makassar atas nama Sofiah Qotrunada S. Menjadi Juara Pertama pada cabang lomba Educational Video Competition