KULIAH TAMU DAN KELAS INSPIRASI OLEH JURUSAN FARMASI FKIK UIN ALAUDDIN MAKASSAR

  • 05 Agustus 2019
  • 12:00 WITA
  • Administrator
  • Berita

Kuliah tamu oleh Salah satu dosen Farmasi Terbaik dari Universitas Hasanuddin Makassar, Firzan Nainu, Ph.D., kepada Mahasiswa (i) Farmasi di UIN Alauddin Makassar pada tanggal 5 Agustus memberikan informasi baru yang membuka wawasan dan memberi pilihan baru dalam melakukan ekperimen terutama untuk tugas akhir nanti, yaitu penggunaan lalat buah sebagai hewan coba. Hewan coba tentunya menjadi faktor penting dalam ekperimen, karena untuk dapat memprediksi atau membuktikan efek dari suatu obat yang diteliti, maka diperlukan hewan coba. Yang paling sering digunakan selama ini adalah mencit, menyusul tikus dan kelinci pada skala laboratorium. Pada kuliah tersebut disampaikan juga bahwa keutamaan penggunaan lalat buah sebagai hewan coba adalah untuk meneliti efek obat pada gen. Pada lalat buah dapat dengan mudah diamati adanya perubahan bentuk tubuh atau organ akibat perubahan gen jika ada efek langsung dari obat yang diamati atau diteliti. Pada jaman sekarang, penelitian-peneliatan gen menjadi perhatian karena untuk memberikan efek yang tepat langsung disesuaikan dengan gen yang terkait, sehingga penelitian obat dan gen sedang diminati dan dikembangkan. Hanya saja, tentu masih ada kekurangan, karena dosisnya belum bisa dikonversi secara tepat pada manusia. Tapi lalat buah sudah bisa dipertimbangkan sebagai pilihan hewan coba untuk eksperimen-ekperimen tertentu.